Senin, 27 Mei 2013

Agseisha Semakin menunjukan progressnya di ajang The Voice Indonesia

Coach The Voice Indonesia (TVI)melatih setiap peserta untuk tampil lebih baik di setiap panggung. Melalui panggung TVI, Agseisa Galuh Putri yang memilih coach Sherina berharap teknik vocalnya  dalam menghadapi persaingan dengan kontestan di Grand final 4 besar The Voice Indonesia akan dapat berkembang lebih baik.

Awal keikutsertaan Agseisa di ajang TVI ketika mendapat kabar dari seorang rekan untuk mengirimkan video lagunya ke The Voice Indonesia, Seisapun segera mengirimkan videonya ke The Voice. "Pada saat itu saya abaikan, namun beberapa bulan ada yang menawarkan audisi,” jelas Seisa kepada Liputan6.com

Seisa yang juga bersama rekan-rekannya di Jakarta memiliki grup band Angel Heart dengan personil Agseisa Galuh Putri (vokal), Indah (Bassist), Karin ( Drumer) dan Ivan ( gitaris).mengatakan hal ini bisa menjadi batu loncatan bagi Angel Heart untuk naik ke belantika musik Indonesia. "Tapi untuk saat ini aku lagi konsentrasi di The Voice," tutur cewek kelahiran Banjarmasin ini.

Seisa pada saat masih di SMA Banjarmasin pernah berduet dengan giring Nidji dan JRock telah memiliki banyak prestasi dalam kontes musik di Banjarmasin. Ia berharap dengan hadirnya di The Voice namanya akan semakin dikenal dan juga dapat mendongkrak grup bandnya Angel Heart. "Aku nggak peduli tentang pendapat orang, semua punya pendapat masing-masing, yang penting aku mau bernyanyi," tutup Seisa. 

Profil Agseisa Galuh Putri

Nama : Agseisa Galuh Putri
Panggilan : Seisa
Asal   : Banjarmasin ( Kalimantan Selatan)
Kediaman : Jakarta
Umur : 19 tahun
TTL : Banjarmasin, 12 Agustus 1993
Genre : R n B
Pernah menjuarai kontes lagu daerah di Banjarmasin
Pernah mengisi Sountrack Film "True Love"
Pernah Duet dengan Nidji dan J-Rock waktu masih di SMA
Juara  Ponds Teen Concert 2011
Juara 1 Bintang Radio 2009
Juara 1 Bintang Negara Serumpun 2010


Perform AGSEISA (Team Sherina Munaf) di Live Show 5 (Semi Final) The Voice Indonesia Minggu 26 Mei 2013
Sumber: dari berbagai media

0 komentar:

Posting Komentar